Thursday 4 February 2016

Cari Referensi: Level-level dalam segmentasi pasar

Cari Referensi: Level-level dalam segmentasi pasar:

Level-level dalam segmentasi pasar


Level-level
dalam segmentasi pasar
            Titik awal untuk membicarakan
segmentasi adalah pemasaran massa (mass marketing). Dalam pemasaran massa,
penjual turut seta dalam produksi massa, distribusi massa, dan proposi massa
dari sebuah produk bagi semua pembeli. Henry Ford mengoptimalkan strategi ini
ketika menawarkan Model-T Ford dalam satu warna, hitam. Coca Cola juga
mempraktekkan mass marketing ketika menjual hanya satu jenis Coke dalam botol
6,5 ons.
            Mass marketing dilakukan karena metode
ini menciptakan pasar potensial terbesar, menghasilkan biaya terendah sehingga menurunkan
harga jual atau mempertinggi margin. Meski demikian, banyak titik kritis pada peningkatan
bagian-bagian pasar, dan perkembangan media iklan serta saluran-saluran
distribusi, yang mempersulit dan membuatnya mahal untuk mencapai audiens massa.
Beberapa pihak mengklaim mass marketing sudah mati. Sebagian besar perusahaan
telah kembali ke mikro-marketing pada salah satu dari empat level: segmen,
niche, area-area lokal dan individu.